Akademi Kepausan untuk Bahasa Latin
Tampilan
Akademi Kepausan untuk Bahasa Latin | |
---|---|
bahasa Latin: Pontificia Academia Latinitatis
Informasi | |
Jenis | Akademi Kepausan |
Didirikan | 2012 |
Presiden | Ivano Dionigi |
Lokasi | |
Situs web | Pontificia Academia Latinitatis |
Akademi Kepausan untuk Bahasa Latin (bahasa Latin: Pontificia Academia Latinitatis) adalah akademi kepausan kesebelas dan yang terbaru. Akademi ini bermarkas di Kota Vatikan, berfungsi untuk mengatur bahasa Latin. Akademi ini menggantikan Yayasan Latinitas dan terhubung dengan Dewan Kepausan untuk Kebudayaan yang menjadi sandarannya.
Akademi ini didirikan pada 10 November 2012 oleh Paus Benediktus XVI dengan motu proprio Latina Lingua,[1] bertujuan untuk melestarikan dan menyebarkan pengetahuan tentang berbagai ragam bahasa Latin modern dan kuno, termasuk bahasa Latin Gerejawi.
Pada 10 November 2012, Profesor Ivano Dionigi dan Pastor Giuseppe Caruso masing-masing ditunjuk sebagai presiden dan sekretaris akademi yang dilantik.[2]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Benedict XVI, Motu Proprio Latina Lingua in English; accessed 6-11-2013
- ^ "Daily Bulletin". Diakses tanggal 4 January 2014.