Lompat ke isi

Berbagi Suami the Series

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Berbagai Suami the Series
Genre
PembuatMultivision Plus
Sutradara
  • Sanjeev Kumar
  • Sridhar Jetty (Supervisi)
  • Arya Daud
  • Yoyok Dumprink
  • Dinesh Samby
Pemeran
Penggubah lagu temaTengku Shafick
Lagu pembuka"Melihatmu Bahagia" oleh Rizky Billar
Lagu penutup"Melihatmu Bahagia" oleh Rizky Billar
Penata musikIwang Modulus
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim1
Jmlh. episode107 (daftar episode)
Produksi
Produser eksekutif
  • Amrit Punjabi
  • Amit Jethani
  • Anita Whora
ProduserRaam Punjabi
PenyuntingJoko Waluyo
Pengaturan kameraOjie Manca
Durasi120 menit
Rumah produksiMultivision Plus
DistributorVisi Media Asia
Rilis asli
Jaringanantv
Rilis7 Juli (2021-07-07) –
24 Oktober 2021 (2021-10-24)
Acara terkait
Berbagi Suami

Berbagi Suami the Series adalah serial televisi Indonesia produksi Multivision Plus yang ditayangkan perdana 7 Juli 2021 pukul 19.30 WIB di antv. Serial ini disutradarai oleh Sanjeev Kumar, Sridhar Jetty, Arya Daud, Yoyok Dumprink dan Dinesh Samby dan dibintangi oleh Faradilla Yoshi, Adly Fairuz, dan Lucky Perdana.[1][2]

Bianca, istri Dimas sedang merayakan ulang tahun putri mereka, Carissa. Betapa terkejutnya Bianca ketika Dimas datang dari luar kota tidak hanya sendiri. Dimas membawa wanita lain bernama Aisyah yang dikenalkan sebagai istrinya. Dimas memiliki alasan khusus kenapa memutuskan untuk menikah lagi. Saat perjalanan dinas keluar kota, Dimas mengalami kecelakaan dan mobil yang dikendarai masuk ke jurang.

Aisyah yang melihat kecelakaan tersebut menyelamatkan Dimas dan membawanya ke rumah karena ia tidak punya uang untuk ke rumah sakit. Aisyah merawat Dimas hingga sadar. Kehadiran Dimas menimbulkan kesalahpahaman penduduk desa sekitar. Dimas dan Aisyah dianggap berbuat maksiat. Warga kemudian menuntut mereka menikah jika tidak ingin Aisyah diusir dari desa. Dimas yang merasa berutang budi akhirnya setuju untuk menikahi Aisyah. Aisyah yang tidak tau jika Dimas sudah berkeluarga, harus menjalani kehidupan barunya di Jakarta dengan penuh tekanan. Terlebih lagi, ternyata Aisyah memiliki rahasia masa lalu dengan Bianca.

Pemeran Peran
Faradilla Yoshi[3] Aisyah Ruan
Adly Fairuz[4] Dimas Sanjaya
Lucky Perdana[5] Setya Saliem
Dea Lestari[6] Bianca Larasati
Helsi Herlinda Lydia
August Melasz Herman
Intan RJ Siska
Alesha Fadillah Carissa
Jonathan Andriano Dennis
Hessel Steven Akbar
Via Octora Karin
Hafida Gerizz Yanti
Aditya Darmawan Juki
Vera Maureen Jamila
Andre Geovano Karto
Dewi Sri Salatiga Bude Darsiah
Michelle Joan Dokter Natasha/Tania Salim
Odan Uwawaw N/A
Ayu Putri Trysha Salim
Elma Theana[7] Dina
Ferry Ardiansyah Irwan Ardiansa
Rendy Septino Hans

Lagu tema

[sunting | sunting sumber]
Judul lagu Penyanyi Pencipta Produksi
"Melihatmu Bahagia" Rizky Billar Tengku Shafick Afe Records
"Kangen" Dewa 19 Ahmad Dhani Republik Cinta
Keterangan
  Lagu tema utama

Pengembangan dan rilis

[sunting | sunting sumber]

Promo pertama dari acara ini dirilis pada 9 Juni 2021.[8]

Pada 26 Agustus 2021, sinetron ini telah menyelesaikan 50 episode.[9]

Penerimaan

[sunting | sunting sumber]

Pada 8 September 2021, berdasarkan data Upper Middle berada di posisi kesepuluh dengan TVR 2,1 dan audience share 10,3. Pada 19 September 2021, sinetron ini tetap berada di posisi kesepuluh di tangga rating berdasarkan data Upper Middle dengan mengumpulkan TVR 2,0 dan audience share 8,2 sehingga menjadi acara yang paling banyak ditonton di ANTV.

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Saroh, Djainab Natalia. "ANTV Hadirkan 2 Serial Terbaru, Berbagi Suami The Series dan Butir Butir Pasir di Laut". JPNN.com. Diakses tanggal 5 Juli 2021. 
  2. ^ Beda, Yos. "Sinetron Berbagi Suami: Faradilla Yoshi Istri Kedua Adly Fairuz". Popmagz.com. Diakses tanggal 5 Juli 2021. 
  3. ^ Adhiyasa, Donny. "Curhat Faradilla Yoshi, Jadi Istri Kedua di Berbagi Suami the Series". VIVA.co.id. Diakses tanggal 28 Agustus 2021. 
  4. ^ Saputra, Aditia. Anggie, Hernowo, ed. "Cerita Adly Fairuz Rasakan Poligami di Sinetron Berbagi Suami". Liputan6.com. Diakses tanggal 28 Agustus 2021. 
  5. ^ Saputra, Aditia. Riantrisnanto, Ruly, ed. "Lucky Perdana Main Perdana Bareng Adly Fairuz di Sinetron Berbagi Suami". Liputan6.com. Diakses tanggal 28 Agustus 2021. 
  6. ^ Adhiyasa, Donny. "Curhat Dea Lestari, Deg-degan Berakting di Berbagi Suami the Series". VIVA.co.id. Diakses tanggal 28 Agustus 2021. 
  7. ^ Kintoko, Irwan Wahyu. "Mainkan Peran Ibu di Berbagi Suami The Series, Elma Theana: Jangan Terlalu Baper Kalau Nonton Ya". Tribunnews.com. Diakses tanggal 28 Agustus 2021. 
  8. ^ "Berbagi Suami the Series: Segera". ANTV Official. 
  9. ^ Permana, Bayu Indra. "Sinetron Berbagi Suami The Series Tembus 52 Episode, Begini Cerita Faradilla Yoshi dan Lucky Perdana". Tribunnews.com. Diakses tanggal 3 September 2021. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]